Amerika Serikat Terdepak dari FIBA World Cup, Celtics Jadi Bahan Meme
INDOSPORT.COM – Klub NBA, Boston Celtics, menjadi bahan ejekan oleh penggemarnya di dunia maya, menyusul terdepaknya timnas Amerika Serikat dari FIBA World Cup 2019.
Amerika Serikat pulang tanpa membawa gelar di FIBA World Cup 2019. Anak asuh Gregg Popovich itu kalah dari Prancis dengan skor 79-89 di babak perempatfinal, Selasa (11/09/19) WIB, di Shanghai, China.
Kekalahan ini menjadi sesuatu yang mengejutkan. Para penggemar pun mulai mempertanyatakan status Amerika Serikat sebagai ‘The Dream Team’, karena diisi oleh pemain yang merupakan bintang-bintang NBA.
Diketahui bahwa Boston Celtics menempatkan empat pemain bintangnya di skuat Amerika Serikat di ajang FIBA World Cup 2019. Mereka diantaranya Jaylon Brown, Marcus Smart, Jayson Tatum dan bintang baru Kemba Walker.
Kehadiran empat pemain itu sejatinya digadang-gadang untuk menambah kekuatan Amerika Serikat mengejar gelar juara ketiga dalam sejarah tim. Namun, kedigdayaan mereka harus kandas sebelum impian itu tercapai.
Dengan kekalahan AS tersebut, empat pemain itu pun menjadi korban serangan para penggemar. Tak tanggung-tanggung, meme-meme bermunculan menghiasi Twitter.
“Penggemar NBA melihat tim AS kalah dengan empat pemain Celtics di skuat mereka,” tulis Complex Sports.
“Ketika sebuah tim dipimpin oleh empat pemain inti Celtics dan tersingkir dari babak perempatfinal oleh tim yang diperkuat Frank Ntilikina,” tulis Andrew Claudio.
“Tim AS benar-benar kalah dari Prancis. Mereka sekarang memperebutkan posisi keempat. Saya pikir itulah yang trjadi jika Anda mengandalkan empat pemain Celtics untuk menang,” sahut Heat Nations.
“Tim Celtics kalah dari Frank Ntilikina," timpal Zack
Tersingkir dari perempat final Piala Dunia FIBA, Amerika Serikat masih akan bertanding di kualifikasi untuk memperebutkan posisi kelima. Mereka akan akan menghadapi Serbia, Kamis (12/09/19) pada pukul 18.00 WIB.
Prestasi Timnas Basket Amerika Serikat pun mentereng, 5 kali juara FIBA World Cup, 7 kali juara FIBA AmeriCup, dan 15 kali meraih medali emas Olimpiade. Amerika Serikat berhasil meraih gelar back-to-back di FIBA World Cup 2010 dan 2014.