Polesan Coach Inal Bawa Amartha Hangtuah Sapu Bersih Seri 1 IBL 2022

Minggu, 23 Januari 2022 09:35 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Media Amartha Hangtuah
Skuat Amartha Hangtuah merayakan kemenangan di IBL 2022 Seri Pertama. Copyright: © Media Amartha Hangtuah
Skuat Amartha Hangtuah merayakan kemenangan di IBL 2022 Seri Pertama.

INDOSPORT.COM - Kehadiran AF Rinaldo atau akrab disapa Coach Inal memberi warna baru bagi Amartha Hangtuah Jakarta. Hal itu setidaknya terlihat dari perjalanan mereka pada Seri 1 IBL 2022

Empat laga seri pertama disapu bersih dengan kemenangan oleh Amartha Hangtuah Jakarta. Pada laga penutup seri pertama, Sabtu (22/1/22), Amartha Hangtuah sukses menundukkan Tangerang Hawks di Hall Basket Senayan. 

Sebelumnya, mereka menang Satya Wacana Salatiga, Bima Perkasa Yogyakarta, dan Indonesia Patriots. Melihat sepak terjang Amartha Hangtuah musim ini yang amat berbeda dengan tahun lalu.

Wajar apabila banyak yang berpendapat bahwa coach Inal memegang peranan penting dalam perubahan tersebut. Hal itu setidaknya diutarakan Gunawan yang kini menjabat kapten tim. 

"Kami menjadi lebih tahu komposisi dari masing-masing pemain dalam permainan. Selain itu, dari sisi defense, kami semakin baik dan rapi," tutur Gunawan. 

Hal itu juga diakui oleh Chairman Eddi Danusaputro. Menurut dia, harapan melihat wajah tim yang berbeda dengan kehadiran AF Rinaldo di kursi pelatih mulai menunjukkan hasil, setidaknya pada Seri 1. 

"Kami adalah salah satu klub yang tidak memiliki pemain di level timnas. Jadi, kami harus bermain sebagai sebuah kesatuan dengan mengutamakan teamwork dan fighting spirit dalam sebuah sistem. Itu yang sudah mulai terlihat," ujarnya. 

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom